Dua Pengusaha di FPKS: Kemitraan dengan Pemerintah dan UMKM Jadi Prioritas

Indra Permana, Rendra Masdrajad Safaat dan Asmualik
Indra Permana, Rendra Masdrajad Safaat dan Asmualik

Malang – Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS) DPRD Kota Malang periode 2024-2029 memperkenalkan dua anggota baru yang berasal dari kalangan pengusaha. Kedua anggota tersebut adalah Rendra Masdrajad Safaat dari daerah pemilihan (dapil) Lowokwaru dan Indra Permana dari dapil Kedungkandang.

Rendra dikenal sebagai pengusaha properti terkemuka di Malang, sementara Indra telah sukses dalam bisnis kuliner. Kehadiran mereka di FPKS dianggap membawa angin segar, terutama dalam menjalin kemitraan antara pemerintah, UMKM, dan sektor bisnis.

Trio Agus Purwono, Ketua Komisi B DPRD Kota Malang periode 2019-2024, menyatakan bahwa bergabungnya dua pengusaha ini menjadi preseden positif bagi kinerja dewan ke depan. Namun, ia menekankan bahwa fokus utama saat ini adalah memperkenalkan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) anggota dewan kepada kedua anggota baru tersebut.

“Tentu saja, hari ini kami perkenalkan tupoksi anggota dewan kepada Kaji Indra dan Kaji Rendra,” ujar Trio kepada media.

Sementara itu, Rendra Masdrajad Safaat menegaskan bahwa ia akan mengutamakan kebermanfaatan dalam menjalankan tugas sebagai anggota dewan. “Kami akan fokus pada kebermanfaatan, terutama dalam membangun kemitraan yang baik antara pemerintah, UMKM, dan dunia bisnis,” ungkapnya.

Saat ini, terdapat tujuh kader PKS yang telah resmi dilantik sebagai anggota DPRD Kota Malang periode 2024-2029. Mereka adalah Bayu Rekso Aji, Asmualik, Indra Permana, Akhdiyat Syabril Ulum, Rokhmad, Trio Agus Purwono, serta Rendra Masdrajad Safaat. (*)