Kediri  

Forkopimda Kediri dan Pamatwil Polda Jatim Pastikan Kelancaran Pilkada 2024 di Kecamatan Pesantren

Dalam rangka Pilkada 2024 Forkopimda Kota Kediri bersama Pamatwil Polda Jatim berkunjung ke dua TPS di Kecamatan Pesantren.
Dalam rangka Pilkada 2024 Forkopimda Kota Kediri bersama Pamatwil Polda Jatim berkunjung ke dua TPS di Kecamatan Pesantren. (Foto: polreskedirikota.com)

Kediri – Forkopimda Kota Kediri bersama Pamatwil Polda Jatim melakukan kunjungan ke dua Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kecamatan Pesantren pada Rabu pagi, untuk memastikan kelancaran pelaksanaan Pilkada Serentak 2024. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya pemantauan untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses demokrasi berlangsung di wilayah Kota Kediri.

Kunjungan di mulai pada pukul 09.30 WIB di TPS 006 Kelurahan Burengan. Di TPS ini, petugas pemilu tampak bekerja dengan profesional, sementara partisipasi pemilih cukup tinggi, mencapai sekitar 50% dari daftar pemilih tetap. Masyarakat yang hadir terlihat antusias menggunakan hak pilih mereka, menandakan semangat demokrasi yang tinggi.

Baca Juga: Ketua PCNU Kota Kediri Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan Gunakan Hak Pilih di Pilkada 2024

Setelah itu, rombongan melanjutkan perjalanan menuju TPS Khusus 901 di Ponpes Wali Barokah, yang memiliki suasana khidmat khas lingkungan pesantren. Proses pemungutan suara di sini juga berlangsung tertib, dengan tingkat partisipasi pemilih yang sangat baik. Para petugas di TPS Ponpes Wali Barokah memastikan semua tahapan pemungutan suara berjalan sesuai dengan prosedur yang telah di tetapkan.

Kunjungan ini di hadiri oleh sejumlah pejabat penting, di antaranya Dirpamobvit Polda Jatim Kombes Drs. H. Yudi Sumartono, Kabid TIK Polda Jatim Kombes Pol. Adewira Negara Siregar, S.I.K., M.Si, Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si, Dandim 0809 Kediri Letkol Inf Aris Setiawan, Pj. Walikota Kediri Ir. Zanariah, M.Si, Kepala Kejari Kota Kediri Andi Minarwaty, serta Wakapolres Kediri Kota Kompol Dodik Tri Hendro, S.H., S.I.K., M.I.K.

Baca Juga: Pencarian Warga Hilang di Hutan Joho Kediri Setelah 18 Hari Proses Akhirnya Ditemukan

Setelah memeriksa kelancaran proses pemungutan suara di kedua TPS tersebut, rombongan meninggalkan lokasi pada pukul 10.15 WIB dengan situasi yang aman dan terkendali.

Kapolres Kediri Kota, AKBP Bramastyo Priaji, memberikan apresiasi terhadap sinergi antara petugas pemilu, aparat keamanan, dan masyarakat. “Kehadiran Forkopimda dan Pamatwil menunjukkan dukungan nyata untuk memastikan Pilkada 2024 berjalan aman, damai, dan sukses,” ujarnya.

Proses pemungutan suara di seluruh wilayah Kota Kediri, termasuk Kecamatan Pesantren, terus dipantau. Hingga berita ini di tulis, seluruh TPS di Kota Kediri melaporkan situasi yang aman dan terkendali, menandakan terselenggaranya Pilkada dengan lancar.

Exit mobile version