Breaking News
WISATA  

Menelusuri Air Terjun Tumpak Sewu yang Spektakuler di Lumajang

Sering juga dijuluki Niagara Indonesia!

air terjun tumpak sewu
potret tumpak sewu (tripadvisor.co.id/goeastjava)

Jika Anda sedang mencari destinasi alam yang mampu membuat mata terpukau dan hati berdesir, Air Terjun Tumpak Sewu adalah jawabannya. Terletak Jawa Timur, air terjun ini menawarkan panorama luar biasa yang sulit Anda temukan di tempat lain. Maka gak heran, jika Tumpak Sewu sering dijuluki sebagai “Niagara-nya Indonesia.” Penasaran? Yuk, simak ulasan lengkapnya!

Lokasi dan Akses Menuju Air Terjun Tumpak Sewu

Air Terjun Tumpak Sewu berada di perbatasan Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang, tepatnya di Desa Sidomulyo, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang. Dengan lokasinya yang dekat Gunung Semeru, Anda bisa menikmati udara segar pegunungan sekaligus keindahan air terjun ini.

Nah, jika Anda berangkat dari Malang, perjalanan menuju Tumpak Sewu memakan waktu sekitar 2-3 jami. Jalurnya melalui Turen, Dampit, dan Pronojiwo. Sedangkan dari Lumajang, Anda hanya perlu sekitar 1-2 jam perjalanan. Jika menggunakan kendaraan umum, Anda bisa turun di Terminal Lumajang dan melanjutkan perjalanan dengan ojek.

Baca Juga: 5 Air Terjun Terindah di Malang yang Instagramable, Menakjubkan!

Baca Juga  Malang Skyland: Destinasi Terbaru Wisatawan di Malang

Keunikan dan Keindahan Air Terjun Tumpak Sewu

Dari atas, Tumpak Sewu terlihat seperti tirai raksasa dengan ratusan aliran air yang jatuh dari tebing. Pemandangan ini semakin memukau saat Anda turun ke dasar air terjun, meski butuh usaha ekstra. Tapi tenang, setiap langkah Anda akan terbayar lunas dengan keindahannya.

Tumpak Sewu memiliki ketinggian sekitar 120 meter. Struktur aliran airnya yang berbentuk setengah lingkaran membuatnya terlihat unik dan berbeda dari air terjun lainnya.

Di samping itu, keindahan Tumpak Sewu memang kerap disandingkan dengan Air Terjun Niagara di Amerika Utara. Meski tak setinggi Niagara, panorama Tumpak Sewu tidak kalah menawan dan layak menjadi destinasi wisata impian Anda, lho.

Aktivitas Menarik di Air Terjun Tumpak Sewu

Bagi Anda yang suka tantangan, trekking ke dasar Tumpak Sewu adalah pengalaman yang gak boleh dilewatkan. Perjalanan ini memakan waktu sekitar 30-45 menit.

Anda juga bisa membawa kamera terbaik untuk mengabadikan denyut-denyut keindahan setiap sudut di Tumpak Sewu. Nah, pagi hari dengan kabut tipis adalah waktu terbaik untuk menangkap momen epik.

Baca Juga  Daya Tarik Taman Wisata Desa Jabung Malang

Selain itu, Anda juga bisa mengunjungi Goa Tetes yang gak jauh dari Tumpak sewa. Goa tersebut menawarkan keindahan stalaktit dan stalagmit alami. Lokasinya bisa dicapai dengan trekking ringan dari dasar air terjun.

Baca Juga: Jelajahi Keindahan Air Terjun Coban Talun, Cek Dulu Harga Tiket Masuk dan Lokasinya

Legenda dan Cerita di Balik Nama Tumpak Sewu

Nama “Tumpak Sewu” berasal dari bahasa Jawa yang berarti “seribu aliran,” menggambarkan banyaknya aliran air yang jatuh dari tebing.

Konon, air terjun ini dianggap memiliki aura mistis yang melindungi daerah sekitarnya. Warga setempat percaya bahwa Tumpak Sewu adalah tempat yang dihuni oleh makhluk gaib penjaga alam.

Informasi Praktis untuk Pengunjung

Harga tiket masuk ke Tumpak Sewu sangat terjangkau, yaitu sekitar Rp10.000 per orang, dan belum termasuk biaya parkir, ya. Air terjun ini buka setiap hari, mulai pukul 07.00 hingga 16.00 WIB.

Baca Juga  Sego Bebek Surabaya

Sebagai reminder, agar bisa menikmati pesona alam dengan sempurna, Anda bisa berkunjung pada musim kemarau, yaitu sekitar Mei hingga September. Atau jika hendak berkunjung pada saat-saat musim hujan, Anda bisa cek pantauan cuaca melalui google terlebih dahulu.

Sebagai fasilitas, di sana tersedia area parkir, warung makan, toilet, dan pemandu lokal yang siap membantu perjalanan Anda.

Baca Juga: Pesona Coban Pelangi: Lokasi, Daya Tarik, dan Tiket Masuk

Kesimpulan

Air Terjun Tumpak Sewu adalah surga tersembunyi yang menawarkan keindahan alam luar biasa, pengalaman strekking yang menantang, dan legenda menarik. Oh iya, sebentar lagi menuju libur akhir tahun, nih. So, air terjun Tumpak Sewu bisa menjadi wishlist liburan yang akan mengajak Anda bermelodi dengan alam. Selamat berwisata!

Open chat
Halo, ada yang bisa dibantu?