Batu  

Polres Batu Kembali Laksanakan Blue Light Patroll, Jaga Keamanan Pasca Pilkada 2024

Polres Batu melaksanakan patroli malam atau Blue Light Patroll
Polres Batu melaksanakan patroli malam atau Blue Light Patroll (Foto: polresbatu.id)
Banner 2

Batu – Pasca pemungutan suara Pilkada Kota Batu 2024, Polres Batu Polda Jatim meningkatkan intensitas patroli untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif. Sebagai bagian dari kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), anggota Polres Batu melaksanakan patroli malam atau Blue Light Patroll, terutama di kawasan pemukiman penduduk dan obyek vital lainnya, Sabtu (30/11/2024).

Kapolres Batu AKBP Andi Yudha Pranatha menekankan pentingnya kegiatan patroli ini untuk mengantisipasi segala bentuk gangguan Kamtibmas pasca Pilkada. “Kami berharap dengan patroli yang dilakukan di malam hari dan dini hari, dapat mengurangi risiko terjadinya tindak pidana, serta memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujar Kapolres Batu. Kegiatan patroli ini fokus pada jam-jam rawan yang sering menjadi sasaran kejahatan, seperti pemukiman warga, tempat ibadah, sekolah, perbankan, hingga kawasan wisata.

Baca Juga: Polisi RW Polres Batu Laksanakan Sambang Desa, Jaga Keamanan Pasca Pilkada 2024

Adapun beberapa titik yang menjadi sasaran patroli meliputi lokasi-lokasi vital, seperti kantor KPU, Bawaslu, serta daerah rawan lainnya seperti jalan arteri yang menghubungkan desa dengan kota. Patroli malam ini juga bertujuan untuk memastikan keamanan di sekitar obyek vital yang berpotensi menimbulkan kerawanan, terutama pasca Pilkada yang baru selesai.

Kapolres Batu juga mengingatkan pentingnya sinergitas antara Polres Batu, TNI, dan seluruh lapisan masyarakat dalam menjaga keamanan di wilayah tersebut. “Sinergitas antar instansi sangat penting, agar tercipta kondisi yang aman dan kondusif,” tambahnya.

Baca Juga: Sat Lantas Polres Batu Cegah Kecelakaan dengan Pengaturan Lalu Lintas di Titik Rawan

Sebagai langkah untuk mempermudah komunikasi dan respons cepat terhadap gangguan Kamtibmas, Kapolres Batu meminta kepada seluruh anggota yang melaksanakan patroli untuk meninggalkan nomor Call Center Polres Batu, yaitu nomor 110, kepada perangkat desa. Hal ini diharapkan mempermudah masyarakat dalam melaporkan kejadian-kejadian yang dapat mengganggu ketertiban dan keamanan.

Baca Juga  Polres Batu Gelar Rakor Eksternal Kesiapan Operasi Lilin Semeru 2024

Dengan kegiatan Blue Light Patroll ini, Polres Batu berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, terutama dalam menjaga stabilitas Kamtibmas menjelang akhir tahun 2024.

Banner Artikel - Manisnya Bisnis Kebersihan