RSJ Lawang Sediakan Bangsal Khusus Caleg Depresi: Persiapan Kegagalan Pencalonan Pemilu 2024

RSJ Lawang
dr Radjiman Wediodiningrat Lawang

Rumah Sakit Jiwa (RSJ) dr Radjiman Wediodiningrat Lawang, Malang, telah mengumumkan persiapan yang dilakukan untuk menangani caleg yang berpotensi mengalami depresi setelah kegagalan dalam kontestasi Pemilu 2024. RSJ Lawang siap dengan berbagai layanan, termasuk bangsal khusus untuk merawat pasien yang membutuhkan.

Arum Swastika, Kepala Tim Kerja Hukum dan Humas RSJ dr Radjiman Lawang, menjelaskan hal ini dengan mengatakan, “Sesuai arahan Ibu Direktur Utama untuk ketersediaan ruangan khusus caleg yang gagal dan mengalami gangguan jiwa sebenarnya tidak disediakan ruangan khusus.”

Baca juga: Terungkap! Marhana, Mayat Bayi Perempuan Kepanjen, Diasuh Ibu dengan Gangguan Jiwa

Dalam upaya memberikan perawatan yang optimal, RSJ dr Radjiman menyediakan berbagai ruangan mulai dari VIP dengan 2 tempat tidur, kelas 1 dengan 23 tempat tidur, kelas 2 dengan 115 tempat tidur, dan kelas 3 dengan 232 tempat tidur.

Keluarga para caleg juga dapat memilih layanan home cara bila menginginkan privasi yang lebih baik. Keluarga atau wali pasien bisa langsung menghubungi RSJ dr Radjiman Wediodiningrat Lawang, kemudian perawat akan datang ke rumah caleg yang bersangkutan.

Baca juga: Diduga Depresi Masalah Ekonomi, Kakek di Arjosari Malang Bunuh Diri

Arum juga menekankan, “Ada untuk layanan home care juga, layanan tersebut meliputi layanan perawatan luka, pemasangan dan pelepasan kateter, pengambilan sampel pemeriksaan lab, layanan fisioterapi, dan masih banyak lagi.”

Meskipun belum terjadi peningkatan signifikan dalam jumlah pasien, RSJ dr Radjiman mencatat bahwa peningkatan caleg yang mengalami depresi masih tergolong normal. Arum menekankan bahwa RSJ Lawang telah siap untuk memberikan dukungan dan perawatan kepada caleg yang memerlukan bantuan dalam menghadapi dampak psikologis dari kegagalan pencalonan.

Untuk mendapatkan informasi seputar Jawa Timur, Anda dapat mengunjungi wartajatim.co.id