Pemerintah Kota Malang membagikan tiket mudik gratis untuk warga Malang dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H. Melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, program ini ditujukan untuk memfasilitasi masyarakat yang ingin merayakan lebaran di kampung halaman dengan nyaman.
Kepala Dishub Kota Malang, Widjaja Saleh Putra, mengumumkan bahwa program ini dibuat sebagai fasilitas bagi masyarakat Malang Raya yang ingin mudik ke kampung halaman namun terhalang biaya atau kehabisan tiket.
Ia menjelaskan bahwa Pemkot Malang melalui Dishub akan menyediakan transportasi yang cukup untuk menjangkau sejumlah daerah di Jawa Timur.
Baca juga: Pasar Takjil Malang di Jl. Surabaya: Destinasi Wajib di Bulan Suci Ramadhan
“Dalam program mudik gratis 2024 ini, kami menyiapkan sebanyak 10 bus dengan jumlah total sebanyak 450 kursi,” jelasnya.
Rute mudik yang disediakan mencakup sebagian besar kota/kabupaten di Jawa Timur. Agar bisa mendapatkan tiket mudik gratis ini, warga Malang harus memenuhi persyaratan dan ketentuan yang telah ditetapkan.
Berikut adalah rute mudik dan syarat mendapatkan tiket mudik gratis 2024 bagi warga Malang Raya
Syarat Mendapatkan Tiket Mudik Gratis
Setiap warga yang ingin mendapatkan kesempatan mudik gratis dari Pemkot Malang harus menyediakan:
- KTP dan KK asli Kota Malang
- Fotokopi KTP dan KK
- Fotokopi KK bagi yang berumur di bawah 17 tahun
Pendaftaran untuk program mudik gratis ini akan dibuka mulai tanggal 18 hingga 22 Maret 2024 di Terminal Madyopuro, Kota Malang. Layanan pendaftaran akan tersedia setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 14.30 WIB.
Para peserta akan diberangkatkan secara serentak pada Sabtu, 6 April 2024, pukul 07.00 WIB di depan Balai Kota Malang.
Baca juga: Progres Renovasi Stadion Kanjuruhan: Harapan Baru Bagi Kabupaten Malang
Rute Mudik Gratis Malang 2024
Pemkot Malang melalui Dishub telah menyiapkan 9 jalur mudik yang meliputi berbagai daerah di Jawa Timur, yaitu:
- Malang – Blitar – Tulungagung – Trenggalek – Ponorogo
- Malang – Blitar – Kediri – Jombang – Nganjuk – Madiun – Ngawi
- Malang – Lamongan – Bojonegoro
- Malang – Probolinggo – Situbondo – Banyuwangi
- Malang – Probolinggo – Lumajang – Jember – Banyuwangi
- Malang – Bangkalan
- Malang – Sampang – Pamekasan
- Malang – Sampang – Pamekasan – Sumenep
- Malang – Lamongan – Tuban
Baca juga: Rute Tol Malang-Kepanjen Siap Terhubung dengan Jalur Lingkar Selatan (JLS)
Tujuan diadakannya program mudik gratis ini adalah untuk memfasilitasi masyarakat dalam merayakan Idul Fitri di kampung halaman. Selain itu, program ini juga bertujuan untuk menekan inflasi biaya transportasi serta mengurangi tingkat kecelakaan selama musim mudik.
“Kebutuhan begitu tinggi. Tiket pesawat dan bus juga menjadi faktor. Dengan adanya mudik gratis ini, tentu untuk menekan inflasi dan mengurangi tingkat kecelakaan,” ungkap Widjaja.
Program mudik gratis yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Malang ini diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam merayakan Idul Fitri bersama keluarga tanpa harus khawatir dengan biaya transportasi serta keselamatan perjalanan.
Untuk mendapatkan informasi seputar Jawa Timur, Anda dapat mengunjungi wartajatim.co.id