Kedai Madjoe Sentausa Buka 24 Jam, Ini Daftar Menu dan Harganya!

Kedai Madjoe Sentausa
Kedai Madjoe Sentausa / (instagram/@mlggoodplace)
Banner 2

Apakah kamu merupakan pecinta kuliner dan sedang berada di Malang? Jika iya, maka wajib hukumnya untuk datang dan mencoba hidangan khas dari Kedai Madjoe Sentausa.

Bagaimana tidak, cafe 24 jam di Malang ini dikenal sebagai surganya tempat nongkrong santai dengan berbagai makanan menarik yang disediakan.

Terlebih lagi, konsep yang diusung juga sangat unik, yakni menawarkan nuansa chinese dan klasik. Konsep ini dipadukan dengan gaya ruangan yang kekinian dan aesthetic, sehingga sangat nyaman dijadikan tempat nongkrong dan nugas.

Kemudian, Kedai Madjoe Sentausa Kota Malang menunya juga sangat bervariasi. Penasaran dengan daftar menu dan harganya? Tenang saja, kami akan memberikan informasi lengkapnya di bawah ini.

Yuk, simak pembahasan lengkapnya, ya!

Daftar Menu dan Harganya

Kedai Madjoe Sentausa
Kedai Madjoe Sentausa / (instagram/@mlggoodplace)

Kamu bisa datang ke Kedai Madjoe dan menikmati semua menu khasnya dengan harga yang sangat terjangkau. Mahasiswa wajib datang ke sini untuk mencoba makanannya atau mungkin sambil nugas bersama teman.

Nah, berikut ini daftar menu Kedai Madjoe Sentausa Kota Malang beserta harganya:

Daftar Menu Minuman

Minuman Harga
Es Roti Soklat Rp 18.000
Kopi Butter Rp 18.000
Es Millo tetangga Rp 18.000
Es Teh Tarik Rp 15.000
Es Kopi Sentausa Rp 15.000
Es Kopi Tarik Rp 16.000
Es Koplo Tarik Rp 17.000
Es Kopi Cincau Rp 16.000
Kopi Madjoe Rp 15.000
Kopi Susu Tarik Rp 16.000
Kopi Klasik Rp 13.000
Es Sogem Rp 18.000
Es Teh Susu Rp 15.000
Es Teh Susu Cincau Rp 16.000
Es Teh Lemon Segar Rp 15.000
Es Sinom Rp 10.000
Es Beras Kencur Rp 10.000
Es Matcha Tarik Rp 17.000
Wedang jahe Hangat Rp 15.000
Teh Lemon Rp 14.000
Teh Susu Tarik Rp 15.000
Baca Juga  Favehotel Malang Meriahkan Bulan Suci Dengan Paket Ramadhan Bestie

Daftar Menu Makanan

Makanan Harga
Nasi Ayam Madjoe Rp 25.000
Nasi Daging Sentausa Rp 25.000
Nasi Goreng Kyulit Rp 22.000
Nasi Cabe Garam Rp 20.000
Kwetiau Siram Rp 27.000
Kwetiau Goreng Rp 22.000
Bakmie Kuah Rp 21.000
Bakmie Goreng Rp 20.000

Daftar Menu Snack

Minuman Harga
Wonton Chili Oil Rp 18.000
Ngohiong Rp 18.000
Siomay Rp 16.000
Siomay Jamur Rp 16.000
Mantao Rp 15.000
Udang Bola Keju Rp 15.000
Butter Kaya Toast Rp 18.000
Risoles Rp 13.000

Lokasi Kedai Madjoe Sentausa

Kedai Madjoe Sentausa
Kedai Madjoe Sentausa / (instagram/@mlggoodplace)

Bagaimana? Apakah kamu tertarik untuk mencoba hidangan khas dari kedai terkenal di Malang ini? Jika iya, maka kamu cukup datang langsung ke lokasinya.

Lokasi Kedai Madjoe Sentausa terletak di Jl. Ikan Tombro No.1, Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. 

Kedai ini terletak di sekitar tempat ngopi Sudimoro, Malang dan cukup terkenal di kalangan mahasiswa karena harganya sangat terjangkau.

Terlebih lagi, cafe ini buka 24 jam dan setiap hari, sehingga kamu bisa datang kapan saja, loh!

Baca Juga: Kotask Kaffe Malang: Daftar Menu, Jam Buka, & Alamantnya

Nah, itulah beberapa informasi mengenai Kedai Madjoe Sentausa yang wajib kamu kunjungi jika sedang berada di Malang.

Pada intinya, Kedai Madjoe merupakan salah satu cafe unik di Malang yang menerapkan gaya khas chinese klasik, sehingga semakin menarik dan aesthetic karena ditambah dengan perpaduan konsep bangunan kekinian.

Untuk mendapatkan informasi terbaru dan terupdate, silakan kunjungi website resmi kami di wartajatim.co.id

Banner Artikel - Manisnya Bisnis Kebersihan