MALANG – Ratusan anggota pelopor PKS Kabupaten Malang berkumpul dalam acara konsolidasi pemenangan Pilkada yang digelar pada Senin (16/9) di RM Bojana Puri, Kepanjen.
PKS telah menetapkan keputusan final untuk mendukung pasangan Khofifah-Emil dalam Pilgub Jawa Timur. Hal ini ditegaskan oleh Ketua Badan Pembinaan Daerah (BPD) 5 Jawa Timur, Syaiful Rosyid, dalam sambutannya. Ia menekankan bahwa konsolidasi ini bertujuan untuk memperkuat komitmen seluruh anggota PKS dalam memenangkan pasangan Khofifah-Emil di Kabupaten Malang.
“Seluruh anggota PKS di setiap level harus mulai bergerak untuk melaksanakan keputusan partai. Saatnya tancap gas untuk memenangkan pasangan Khofifah-Emil di Kabupaten Malang,” ujarnya.
Ketua DPD PKS Kabupaten Malang, Irfan Yuli Prasetyo, menambahkan bahwa setiap anggota PKS harus turun langsung ke seluruh pelosok daerah untuk memperkenalkan pasangan Khofifah-Emil kepada masyarakat.
“Tidak ada waktu istirahat bagi seluruh anggota PKS. Semua harus aktif mengenalkan pasangan Khofifah-Emil ke pelosok Kabupaten Malang,” tegasnya.
Juru Bicara Tim Pemenangan Khofifah-Emil, Puguh Wiji Pamungkas, turut hadir dalam acara ini. Ia menekankan pentingnya melanjutkan kepemimpinan Khofifah-Emil karena banyak prestasi yang telah dicapai selama mereka memimpin Jawa Timur.
“Di bawah kepemimpinan Khofifah-Emil, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Jawa Timur mengalami peningkatan drastis, bahkan melampaui rata-rata nasional,” ungkap Puguh.
Acara ini juga dihadiri oleh jajaran pengurus PKS Kabupaten Malang, Dewan Pengurus Cabang, serta Dewan Pakar.