Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang berencana untuk mengatasi masalah sampah di Jalan Muharto, Kecamatan Blimbing, dengan merancang ulang tempat pembuangan sampah (TPS) di area tersebut.
Kepala DLH, Noer Rahman Wijaya, menyatakan bahwa desain baru untuk TPS Muharto akan di lengkapi dengan fasilitas yang lebih baik, baik dari segi bentuk maupun struktur fisik. “Fasilitas yang ada akan lebih memadai dan penampilannya akan jauh lebih baik di bandingkan sebelumnya,” kata Rahman.
Baca Juga: Merangkul Jurnalis: Bawaslu Kota Malang Gelar Media Gathering Menuju Pilkada 2024
Dia juga menjelaskan bahwa perbaikan TPS ini merupakan bagian dari program penanganan tujuh TPS lain yang akan mendapatkan dukungan melalui Corporate Social Responsibility (CSR). TPS di Jalan Muharto menjadi salah satu prioritas utama bagi anggota DPRD Kota Malang.
“Ini adalah salah satu fokus utama dewan terkait penanganan tujuh TPS yang akan di rancang ulang. Kami berharap perbaikan ini dapat segera di laksanakan,” tambah Rahman.
Rahman mengakui bahwa banyak warga yang mengeluhkan kondisi sampah di kawasan Muharto. “Jadwal pengangkutan yang tidak teratur dan antrean yang terjadi, terutama di pagi hari, mengganggu aktivitas masyarakat, termasuk anak-anak yang berangkat sekolah,” ujarnya.
Baca Juga:Polresta Malang Kota Tangkap 31 Tersangka dan Ungkap 22 Kasus Narkoba
Dia berharap penanganan sampah dapat di lakukan dengan lebih teratur, sehingga tidak menyebabkan kemacetan dan menjadikan TPS terlihat lebih baik.
Diketahui juga bahwa banyak laporan di media sosial tentang penumpukan sampah di sekitar jembatan Muharto. DLH Kota Malang berkomitmen untuk menjadikan TPS sebagai tempat pembuangan sampah sementara yang layak dan menarik bagi masyarakat.