Pj Bupati Bangkalan buka acara Talk Show dan Fashion Show yang diinisiasi Fikhy Aisha Fashion Design.
Acara ini digelar pada hari Jum’at tanggal 4 Oktober 2024 yang dihadiri Kamar Dagang dan Industri Bangkalan.
Acara ini tidak menampilkan Fashion Batik Madura saja, tapi bertujuan mengangkat potensi lokal, termasuk batik kepada masyarakat dan dunia usaha.
Baca Juga : Pj Bupati Bangkalan Berikan Bantuan untuk Penyandang Disabilitas
Ciri khas batik Bangkalan bisa jadi produk unggulan nasional maupun internasional.
Sambutan Bupati Bangkalan menyampaikan salah satu potensi besar bahwa batik Kabupaten Bangkalan dikenal banyak masyarakat sekitar, meskipun perlu inovasi pengembangan agar menjadi produk ikonik.
“Keberadaan batik tidak hanya sebagai budaya dan seni, tetapi juga menjadi instrumen untuk meningkatkan perekonomian masyarakat,” ujar Pj Bupati.
“Batik bisa dikreasikan menjadi fashion ikonik bagi para santri, seperti sarung batik maupun gamis berbahan batik,” tambahnya.
Baca juga : Pj Bupati Bangkalan, Arief Moelia Edie Coba Bus Transjatim
Batik dijadikan ikon yang diharapkan semakin dikenal dan menarik minat masyarakat untuk mengembangkan batik kedepannya.
“Dengan kemudahan ini, kita berharap pengenalan potensi lokal sekaligus menjadi sarana untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat,” tutupnya.
(***)