WARTAJATIM.co.id – Test Food kafe Rumagunung menjadi salah satu event menarik yang diadakan oleh salah satu kafe memukau yang terletak di Kota Batu, Jawa Timur. Rumagunung mengadakan test food pertamanya untuk menu baru spesial menyambut tahun 2024. Acara ini di selenggarakan pada Sabtu, 9 Desember 2023 dan di ikuti oleh beberapa tamu undangan yang bertugas untuk memberikan penilaian pada setiap menu yang di sajikan.
Lokasi kafe Rumagunung ini berada di Gg. Tarman 20 RT 5 RW 1, Sumbergondo, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur. Dengan view yang tidak perlu di ragukan lagi, jika kita berwisata di Kota Batu. Kafe ini memiliki ambience yang memukau, asri, dan kesempatan melihat city light ditambah view pegunungan yang sangat amat indah. Fasilitas pendukung yang di sediakan oleh Rumagunung juga tidak kalah nyamannya, area parkir yang luas, tempat makan indoor dan outdoor, dan beberapa fasilitas pendukung lain seperti toilet dan musholla yang bersih.
Konsep kafe ini mengusung konsep reborn dari D’goendoe kafe yang dahulu memiliki tema rumah-rumah jadul nan klasik, lalu di revitalisasi menjadi kafe kekinian yang bernama Rumagunung. Menurut Manager Marketing Rumagunung, inspirasi utama dalam menyelenggarakan event testfood ini adalah “Untuk mendapatkan repeat order dari para customer, kami harus berfokus pada menu yang di sajikan di kafe ini, sehingga sebelum di resmikan pada Grand Opening nanti, kami harus mendapatkan menu terbaik lewat penilaian murni dari para calon customer,” ungkap beliau dengan penuh semangat.
Beberapa menu baru yang di luncurkan di Rumagunung memang memberikan banyak pilihan menarik yang nikmat dan cocok di kantong mahasiswa. Walaupun begitu, Rumagunung ini juga sangat cocok menjadi tempat jujukan bagi para pelanggan yang ingin menghabiskan momen quality time bersama keluarga.
Pada kesempatan test food kafe Rumagunung ini, penulis merekomendasikan salah satu hidangan istimewa yang sebaiknya tidak dilewatkan jika kalian berkunjung ke kafe ini yaitu Nasi Goreng Rumah Gunung. Hidangan ini menggabungkan rasa khas nasi goreng yang berbeda dari biasanya dan akan membuat pengunjung kembali lagi dan lagi.
Selain itu, kafe Rumagunung ini juga menyajikan minuman ala kafe yang segar dan nikmat, mulai dari Sparkling blackcurrant, Sparkling Manggo, Matcha, dan masih banyak lagi pilihan menu lainnya.
Tidak hanya hidangan utama dan minuman, kafe Rumagunung juga menawarkan berbagai menu snack yang lezat dan menggoda. Salah satu menu snack yang sangat di rekomendasikan adalah Pisang Goreng Caramel. Rasa pisang goreng yang cripsy di padukan dengan taburan caramel di atasnya, membuat pisang goreng khas Rumagunung ini spesial dan berbeda dari yang lainnya.
Manager Marketing Rumagunung menyambut dengan segala kerendahan hari kepada semua pelanggan untuk ikut serta meramaikan Grand Opening Rumagunung yang akan di selenggarakan pada Sabtu, 23 Desember 2023 nanti. Beliau juga membawa kabar gembira pada seluruh pelanggan bahwa, “Kami akan mengadakan promo gratis 1000 cup es kopi susu untuk Grand Opening kafe Rumagunung tanggal 23 Desember 2023 nanti”. Jadi jangan sampai kelewatan dan pantengin terus informasi lebih lengkapnya di Instagram @rumagunung